Evaluasi Tengah Semester: Rekayasa Kebutuhan D

 Nama: Dyandra Paramitha Widyadhana

NRP: 05111940000119

Kelas: RK-D


Evaluasi Tengah Semester: Pegadaian Digital

Requirements Analysis (No. 1)

Overview
Pegadaian Digital adalah inovasi dari Pegadaian berupa aplikasi mobile yang memudahkan masyarakat dalam melakukan berbagai transaksi Pegadaian secara online mulai dari Tabungan Emas, Gadai Online, Cicil Emas, Pengajuan Pembiayaan, Pembiayaan Ibadah Haji hingga top up dan bayar tagihan bulanan. Adanya aplikasi Pegadaian Digital dapat memudahkan masyarakat untuk melakukan transaksi secara praktis tanpa perlu berpergian dan melakukan antrian (apalagi dalam pandemi), sekaligus menjamin keamanan dari transaksi yang dilakukan oleh masyarakat. 

Business Requirements
Business requirements adalah kebutuhan yang didasari oleh proses bisnis suatu projek yang ingin dilakukan. Kebutuhan ini menggambarkan karakteristik perangkat lunak yang ingin dibuat dari sudut pandang pengguna akhir. Kebutuhan Bisnis juga dapat didefinisikan sebagai sekumpulan informasi yang mendeskripsikan apa saja yang dibutuhkan dalam bisnis yang akan dijalankan dalam bentuk solusi dan hasil yang diinginkan. Bagian-bagian yang dicakup dalam kebutuhan bisnis yaitu tujuan bisnis, visi dan misi, cakupan, dan batasan dari projek. 

Contoh dari kebutuhan bisnis dari perangkat lunak Pegadaian Digital yaitu: 

1. Menyediakan platform untuk masyarakat/nasabah agar dapat melakukan layanan-layanan pegadaian yang sebelumnya dapat dilakukan secara offline pada lokasi-lokasi tertentu dapat dilaksanakan secara online tanpa memerlukan pengguna/pelanggan untuk datang dan mengantri. 

2. Menyediakan platform untuk masyarakat agar dapat melakukan layanan-layanan pegadaian secara aman dan terjamin oleh OJK


User Requirements
User requirements adalah kebutuhan pengguna yang digolongkan berdasarkan tipe pengguna yang menjadi target pengguna pada perangkat lunak yang ingin dikembangkan. Berikut adalah contoh dari user requirements yang dimiliki oleh perangkat lunak, yang telah digolongkan berdasarkan stakeholder


1. Nasabah 

Nasabah adalah pengguna utama layanan pegadaian dan pengguna utama fitur-fitur pada aplikasi Pegadaian Digital. 

User requirements: 

  1. Dapat melakukan registrasi agar menjadi nasabah

  2. Menggunakan layanan-layanan pegadaian pada aplikasi Pegadaian Digital

  3. Melakukan komunikasi dengan customer service untuk mendapatkan guide cara pemakaian aplikasi.

  4. Melakukan transaksi pada aplikasi Pegadaian Digital secara aman

  5. Melihat riwayat dan status dari layanan-layanan yang telah digunakan pada aplikasi Pegadaian Digital

  6. Mendapatkan informasi yang jelas dan transparan pada aplikasi Pegadaian Digital


2. Pemegang saham/investor

Pemegang saham adalah seseorang yang telah membeli saham atau telah mengambil bagian kepemilikan perusahaan, dan memiliki tanggung jawab dan keterwakilan pada perusahaan. 

User requirements: 

  1. Pemegang sagam harus dapat mendapatkan pelaporan kinerja, transparansi dan akurasi laporan operasional dari aplikasi Pegadaian Digital


3. Pemerintah/Otoritas Keuangan

Pemerintah/otoritas keuangan memiliki tanggung jawab dan pengaruh pada perusahaan Pegadaian, dan perusahaan memiliki tanggung jawab untuk melaporkan pelaksanaan kepatuhan dan notifikasi pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

User requirements:

  1. Pemerintah/otoritas harus dapat mendapatkan pelaporan kinerja, transparansi dan akurasi laporan operasional dari aplikasi Pegadaian Digital untuk mengawasi ketaatan dan kepatuhan dari penggunaan aplikasi Pegadaian Digital


4. Pegawai

Pegawai aplikasi Pegadaian Digital membantu meningkatkan strategi perusahaan dan membantu nasabah dalam menggunakan layanan-layanan pegadaian pada aplikasi. 

User requirements: 

  1. Mengakses layanan-layanan pada aplikasi Pegadaian Digital

  2. Mengakses data-data kelengkapan nasabah pada aplikasi Pegadaian Digital



5. Mitra kerja/pemasok/supplier

User requirements:
  1. Mitra kerja harus dapat mendapatkan pelaporan kinerja, transparansi dan akurasi laporan operasional dari aplikasi Pegadaian Digital



Functional Requirements
Kebutuhan fungsional merupakan sebuah aksi atau fitur yang harus terdapat pada perangkat lunak yang sedang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan bisnis dari aplikasi terkait. Kebutuhan fungsional juga harus meliputi informasi-informasi yang akan dihasilkan oleh sistem sehingga dapat diterima oleh pengguna akhir/end-user nantinya. 

Pada kasus Pegadaian Digital, contoh dari kebutuhan fungsionalnya adalah: 
  1. Setiap user harus dapat melakukan login/registrasi pada aplikasi Pegadaian Digital

  2. Nasabah dan Pegawai harus dapat mengakses/menggunakan layanan-layanan Pegadaian Digital dengan aman dan cepat

  3. Nasabah harus dapat melakukan transaksi menggunakan aplikasi Pegadaian Digital

  4. Nasabah harus dapat berkomunikasi dengan pegawai melalui aplikasi Pegadaian Digital

  5. Pegawai harus dapat mengakses data-data yang dibutuhkan dari nasabah

  6. Sistem harus dapat menampilkan informasi pada aplikasi Pegadaian Digital

  7. Sistem harus dapat men-generate laporan kinerja/laporan dari data-data Pegadaian Digital



Non Functional Requirements
Kebutuhan non-fungsional merupakan daftar kebutuhan yang menggambarkan bagaimana kebutuhan sistem agar dapat bekerja kedepannya. Dalam kebutuhan non-fungsional juga dijelaskan mengenai batasan-batasan dari sitem, dan juga dasar kualitas yang diharapkan dari perangkat lunak yang akan dikembangkan. Ada beberapa jenis non functional requirements yaitu: 
  • Skalabilitas
  • Reliabilitas
  • Regulatory
  • Performance
  • Interoperability
  • Maintainability,
  • Serviceability,
  • Keamanan
  • Kapasitas
  • Availabilitas
  • Usability,
Adapun kebutuhan non-fungsional pada aplikasi Pegadaian Digital yaitu: 
1. Sistem harus dapat diakses dari browser apapun serta aplikasi pada perangkat manapun. 
2. Sistem harus dapat menangani permintaan/request secara bersamaan 
3. Halaman website/aplikasi dapat diakses 24x7 jam
4. Sistem harus dapat menangani jumlah pengguna aplikasi/web yang masuk secara bersamaan dan mengantisipasi high traffic
5. Aplikasi/website harus terlindungi dari virus
6. Transaksi menggunakan third party pada aplikasi/website harus secure
7. Sistem ditampilkan dengan mata uang Rupiah


Business Requirements Document (No 2 & 3)

Dokumen BRD


Video Demo BRD

No comments:

Powered by Blogger.